Kulik Teknik Analisis Data Kualitatif Berdasarkan Pendapat Ahli
Teknik analisis data adalah bagian inti dalam proses pengolahan data, dimana pada tahapan ini peneliti atau praktisi data akan mengubah data mentah menjadi kumpulan informasi yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan bisnis.Teknik analisis data berdasarkan data yang digunakan dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu analisis data kualitatif dan analisis data kuantitatif. Pada analisis data kuantitatif kita akan bertemu data yang berupa angka, sementara pada analisis data kualitatif kita akan bertemu dengan data yang berupa non angka atau berupa narasi.
Lalu mana yang terbaik diantara kedua jenis teknik analisis data tersebut? Tentu untuk bisa menentukan teknik mana yang terbaik, kamu harus menyesuaikan dengan data yang kamu miliki. Hingga saat ini belum ada teknik analisis data yang paling sempurna yang bisa digunakan untuk mengolah semua jenis data. Sehingga kamu harus memilih mana yang paling cocok untuk diaplikasikan dengan data yang kamu miliki.
Nah, dalam artikel ini, kita akan membahas mengenai jenis analisis data kualitatif berdasarkan pendapat ahli. Penasaran kan? Yuk, simak artikelnya!
1. Teknik Analisis Data Kualitatif
Umumnya, teknik analisis data kualitatif banyak digunakan untuk membahas hal-hal yang berhubungan dengan fenomena atau isu sosial yang terjadi dalam kehidupan bermasyarakat. Hal inilah yang kemudian membuat data kualitatif berbentuk narasi dan terkadang juga menggunakan sedikit angka. Kualitas data kualitatif sangat ditentukan dari seberapa dalam peneliti bisa mengorek informasi dari narasumber atau objek penelitian. Sehingga tidak mengherankan jika proses pengumpulan data kualitatif sebaiknya dilakukan oleh peneliti sendiri secara langsung agar dia bisa memastikan apakah informasi yang dibutuhkan telah cukup atau belum.
Baca juga: Kenali Benefit Teknik Pengolahan Data dan Tahapannya
2.Analisis Data Kualitatif Menurut Miles dan Huberman
Jenis analisis data kualitatif yang pertama dikemukakan oleh Miles dan Huberman, dimana keduanya sama-sama setuju bahwa tahapan untuk melakukan analisis data kualitatif terbagi menjadi tiga, yaitu:
Reduction. Pada tahapan ini data akan disederhanakan agar sesuai dengan kebutuhan. Data yang sangat banyak akan menyulitkan peneliti untuk mendapatkan informasi dengan cepat.
Display data. Setelah menghilangkan data yang tidak relevan, maka tahapan selanjutnya adalah menyajikan data dalam bentuk yang lebih rapi dan sistematis, sehingga informasi akan lebih mudah untuk didapatkan.
Conclusion drawing. Tahapan ini merupakan tahapan terakhir, yaitu penarikan kesimpulan berdasarkan data yang sudah disusun dalam bentuk yang lebih rapi.
3. Analisis Data Menurut Spradley
Selain Miles dan Huberman, Spradley juga merupakan salah satu ahli yang mengemukakan pendapatnya mengenai tahapan analisis data kualitatif. Menurut Spradley, ada empat tahapan dalam proses analisis data kualitatif, yaitu:
Analisis Domain, dimana pada tahapan ini peneliti akan mencari gambaran umum dari topik yang sedang diangkat. Setiap data nantinya akan memiliki domain khusus yang bisa menjadi dasar untuk melakukan penelitian lanjutan.
Analisis Taksonomi, dimana setiap domain yang ada akan dilihat strukturnya, sehingga peneliti mengetahui unsur apa saja yang membangun domain pada data penelitian tersebut.
Analisis Komponensial, dimana peneliti akan membedah lagi unsur apa saja yang menyusun domain. Tujuannya untuk mendapatkan gambaran mengenai ciri spesifik dari setiap domain yang ada. Tahapan ini akan dilakukan setelah analisis taksonomi selesai.
Analisis Tema Kultural. Ini merupakan tahapan paling akhir, dimana setiap domain yang ada akan dicari korelasinya berdasarkan ciri spesifik yang ditemukan di tahap sebelumnya. Hubungan antar domain ini lah yang nantinya akan dibuatkan kesimpulan.
4. Teknik Pengumpulan Data Kualitatif
Proses pengumpulan data kualitatif bisa dilakukan dengan berbagai metode, tentunya setiap metode akan mendekatkan ke arah jawaban dalam bentuk narasi panjang. Beberapa cara yang bisa digunakan adalah:
Studi Dokumen, dimana data dikumpulkan dengan cara mengkaji dokumen-dokumen yang berhubungan dengan tema yang sedang diangkat. Dokumen ini bisa berupa arsip, jurnal, buku harian, dll.
Wawancara. Cara lain untuk mendapatkan data kualitatif adalah dengan melakukan wawancara. Cara ini bisa kamu pertimbangkan jika tidak ada dokumen apapun yang bisa dijadikan data.
Diskusi. Cara selanjutnya yang bisa dicoba adalah dengan melakukan FGD (Forum Discussion Group) dengan semua narasumber yang ada.
Observasi, dimana peneliti akan melakukan pengamatan secara langsung pada objek yang diteliti. Teknik pengumpulan data ini biasanya dapat dikombinasikan dengan teknik lainnya sehingga data yang didapatkan menjadi lebih lengkap.
Baca juga: Langkah-Langkah Menggunakan Teknik Analisis Data Kualitatif
Kamu bisa mempelajari proses analisis data lebih lanjut di DQLab, loh. Nah, DQLab sendiri merupakan lembaga kursus khusus untuk bidang Data Science yang dilakukan secara online.
Ada banyak modul yang ditulis dalam bahasa yang ringan dan menarik dengan menggunakan bahasa pemrograman yang umum digunakan oleh praktisi data, seperti R, Python, dan SQL. Selain modul premium, kamu juga bisa menikmati free modul, loh. Yuk, tunggu apalagi, buruan daftar di DQLab dan nikmati semua modul yang ada!
Penulis : Gifa Delyani Nursyafitri