Materi MySQL dalam Pelatihan Employee
MySQL merupakan salah satu Relational Database Management System (RDBMS) yang sering digunakan dalam pengembangn aplikasi berbasis web. Bahasa yang digunakan oleh RDBMS ini adalah bahasa SQL. MySQL menjadi populer di berbagai kalangan, baik mahasiswa maupun profesional. Hal ini karena MySQL bersifat open-source sehingga bisa diakses secara bebas oleh siapa saja.
Employee training dengan topik penggunaan MySQL menjadi hal yang sangat penting untuk memastikan karyawan memiliki ilmu untuk mengelola dan memanfaatkan data dengan efisien. Setiap training MySQL akan memiliki materi yang beragam, namun paling tidak ada beberapa materi yang hampir ditemukan di semua pelatihan MySQL, dimana akan dibahas dalam artikel berikut ini. Yuk, simak pembahasannya!
1. Pengantar MySQL : Mengenal Database Relasional
Tahapan awal, peserta pelatihan akan membahas hal-hal fundamental, seperti perkenalan bahasa SQL dan RDBMS MySQL, serta konsep database relational. Dalam konsep database, karyawan akan diberitahukan mengenai bagian-bagian dari database relational, seperti tabel, baris, kolom. Selain itu, mereka akan mendapatkan penjelasan mengenai cara menghubungkan entitas-entitas tersebut dengan memanfaatkan primary key dan foreign key.
Misalnya dalam kasus real, materi ini akan membuat karyawan bisa memahami bagaimana data pelanggan, transaksi, dan produk saling berhubungan di dalam tabel database.
Baca juga : Bootcamp Data Analyst with SQL and Python
2. Dasar-Dasar SQL untuk Mengelola Data Karyawan
Setelah pengenalan dengan database relational, peserta akan belajar dasar-dasar SQL, khususnya dalam konteks pengelolaan data employee. Beberapa perintah yang akan diajarkan seperti:
SELECT: digunakan untuk memanggil data dari database, misalnya ingin mengambil informasi nama, jabatan, dan departemen dari tabel karyawan:
SELECT Nama, Jabatan, Departemen
FROM Karyawan;
INSERT: berfungsi untuk menambahkan data baru ke dalam tabel.
INSERT INTO Karyawan (Nama, Jabatan, Departemen)
VALUES ('Gifa', 'Manager', 'Data Analytic');
UPDATE: digunakan untuk memperbarui informasi. Misalnya ada promosi jabatan atau terdapat perubahan departemen karyawan, atau hal lainnya.
UPDATE Karyawan
SET Posisi = 'Senior Manager'
WHERE EmployeeID = 5;
DELETE: bisa digunakan untuk menghapus data yang sudah tidak dibutuhkan, misalnya ada karyawan yang sudah tidak bekerja.
DELETE FROM Karyawan
WHERE EmployeeID = 10;
3. Penggunaan JOIN untuk Menggabungkan Tabel
Dalam konteks pengolahan data, kita pasti akan berhadapan dengan kondisi yang mengharuskan kita untuk menggabungkan data dari dua tabel, baik dari database yang sama maupun tabel di database yang berbeda. Hal ini biasanya disebabkan karena tidak lengkapnya data jika hanya menggunakan satu tabel saja, Untuk menggabungkan data menggunakan MySQL, kita bisa memanfaatkan fungsi JOIN.
Selain memahami alasan penggunaan JOIN, peserta pelatihan juga akan diinformasikan mengenai tipe JOIN, yaitu ada INNER JOIN (hanya menggabungkan data yang sama dari kedua tabel), LEFT JOIN (menggabungkan data berdasarkan data yang ada di bagian kiri), RIGHT JOIN (menggabungkan data berdasarkan data yang ada di bagian kanan), dan FULL OUTER JOIN (menggabungkan semua data yang ada dari kedua tabel).
Berikut adalah contoh script yang menggunakan INNER JOIN:
SELECT Karyawan.Nama, Departemen.NamaDepartemen
FROM Karyawan
INNER JOIN Departemen ON Karyawan.DepartmentID = Departemen.DepartmentID;
Dari script di atas, kita ingin mengambil nama karyawan dan nama departemen, dengan menggabungkan tabel Karyawan dengan tabel Departemen berdasarkan Department ID.
4. Laporan dan Analisis Data Karyawan
Setelah memahami hal-hal dasar, peserta pelatihan juga perlu belajar cara membuat laporan dari data karyawan menggunakan query SQL. Mereka bisa menggunakan fungsi agregat seperti COUNT(), SUM(), atau AVG() untuk menganalisis data. Beberapa contoh analisis data sederhana yang bisa dicoba oleh peserta seperti:
Membuat Laporan Jumlah Karyawan Berdasarkan Departemen
SELECT Departemen, COUNT(EmployeeID) AS TotalEmployees
FROM Karyawan
GROUP BY Departemen;
Menghitung Rata-rata Gaji Karyawan
SELECT AVG(Gaji) AS AverageSalary
FROM Karyawan;
Baca juga : Catat! Ini 3 Keuntungan Belajar SQL dalam Mengolah Data
Pelatihan MySQL untuk karyawan bertujuan untuk membuat karyawan bisa memaksimalkan penggunaan data dalam berbagai kebutuhkan, khususnya untuk kebutuhan bisnis yang lebih baik dan pengambilan keputusan yang lebih tepat.
Tertarik belajar SQL? DQLab menyediakan modul SQL yang sangat cocok bagi pemula. DQLab merupakan platform belajar online yang berfokus pada pengenalan Data Science & Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan bahasa pemrograman populer, serta platform edukasi pertama yang mengintegrasi fitur Chat GPT. Selain itu DQLab juga menggunakan metode HERO yaitu Hands-On, Experiential Learning & Outcome-based, yang dirancang ramah untuk pemula.
Selain itu, Bootcamp Data Analyst with SQL and Python juga termasuk kelas yang direkomendasikan bagi pemula yang ingin melakukan pembelajaran data untuk menjadi seorang Data Analyst. Tentunya nanti kita akan dihadapkan dengan study case yang bisa menambah portfolio data.
Untuk mendapatkan pengalaman belajar menarik, buruan sign up di DQLab. Daftar sekarang dan kejar impianmu untuk menjadi Data Analyst!
Penulis : Gifa Delyani Nursyafitri