Buat Akun DQLab & Akses Kelas Data Science Python, R, SQL, Excel GRATIS!

Yuk, Kenali Beberapa Contoh Data Sekunder

Belajar Data Science di Rumah 07-Juli-2021
https://dqlab.id/files/dqlab/cache/5365c70b249986d1e1b97e6ee13ad65e_x_Thumbnail800.jpg

Pada pelaksanaan penelitian maupun kegiatan lainnya, data merupakan salah satu komponen yang berperan penting di dalamnya. Menurut cara mendapatkannya, data terbagi menjadi dua, yaitu data primer dan data sekunder. Data primer merupakan data yang diperoleh sendiri secara langsung, sedangkan data sekunder merupakan data yang diperoleh dari orang yang pernah mengumpulkan data tersebut sebelumnya. Agar lebih memahaminya kita perlu mengetahui beberapa contoh data sekunder dan data primer.


Data primer dan data sekunder masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Pada data primer, salah satu kelebihannya adalah data yang kita dapatkan lebih valid dan akurat adapun kekurangannya adalah dalam proses pengumpulan datanya membutuhkan waktu, tenaga dan biaya yang lebih besar. Sedangkan pada data sekunder, kelebihannya adalah waktu, tenaga dan biaya yang dibutuhkan tidak sebesar pada data primer dikarenakan kita hanya meminta kepada orang yang pernah mengumpulkan data tersebut sebelumnya. Adapun kekurangan dari data sekunder adalah terkadang data yang didapatkan tidak se-update data primer. Pada artikel kali ini kita akan mengenali beberapa contoh dari data sekunder.


1. Data Kependudukan

Data kependudukan merupakan data penduduk secara perseorangan atau gabungan yang diperoleh dari hasil survey atau pencatatan. Data kependudukan dapat diterbitkan oleh badan-badan pencatatan kependudukan baik lembaga pemerintah atau non-pemerintah serta dapat ditampilkan dalam berbagai bentuk baik angka, tulisan, grafik, gambar, dan lain-lain. Data kependudukan yang sering digunakan dalam hal data sekunder biasanya berasal dari instansi pemerintah yaitu Badan Pusat Statistik (BPS). BPS memiliki kegiatan rutin dalam hal kependudukan yaitu sendud penduduk selama !0 tahun sekali. Jadi, jika kita memiliki kebutuhan terkait data kependudukan bisa meminta ke instansi tersebut yaa..


Baca juga : Data Analisis : 2 Jenis Metode yang Penting Untuk Kamu Tahu dalam Analisis Data


2. Data Ekspor dan Impor

Kegiatan ekspor dan impor merupakan kegiatan perdagangan yang dilakukan antar daerah atau antar negara. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kerjasama dengan negara lain. Manfaat dan tujuan dari kegiatan ekspor dan impor salah satunya adalah untuk pertumbuhan ekonomi negara seperti dapat menegmabngkan industri dalam negeri, meningkatkan pendapatan negara, memenuhi kebutuhan dalam negeri. Jika kita ingin mengetahui data terkait ekspor dan impor dapat kita peroleh dari bea cukai, otoritas pelabuhan terkait, maupun dari BPS.


3. Data Pasien

Pasien adalah orang yang mengalami kelemahan fisik atau mental dan menyerahkan pengawasan dan perawatannya kepada tenaga kesehatan. Dalam suatu rumah sakit atau pelayanan kesehatan tentunya memiliki data pasien, mulai dari jumlah pasien, jenis penyakit pasien, penyebab penyakit, jumlah kunjungan dan lain-lain. Dalam hal ini, data pasien disebutkan sebagai salah satu contoh data sekunder dikarenakan kita meminta data tersebut kepada pihak administrasi rumah sakit atau fasilitas pelayanan kesehatan lainnya.


4. Isu Suatu Daerah

Dalam keseharian kita seringkali kita mendengar isu-isu yang berkaitan dengan lingkungan kita. Baik itu isi tentang alam, politik, kesehatan, pendidikan dan lain-lain. Isu-isu di sekitar kita itu dapat kita dapatkan melalui berbagai sumber baik itu dari media cetak dan media elektronik seperti koran, radio, majalah, surat kabar, internet, televisi dan lain-lain. Semua itu dapat kita peroleh tanpa kita turun observasi langsung ke lapangan.


Baca juga : Perbedaan Data Primer dan Data Sekunder

5. Yuk, Kejar Impian Jadi Data Scientist!

Pada era transformasi digital kini, profesi data scientist menjadi salah satu profesi yang sangat diminati. Apakah kalian termasuk salah satunya? Jangan khawatir, kita dapat mempelajari dasar-dasar data science mulai dari sekarang lohh. Oleh karena itu untuk mengetahui lebih lanjut terkait data scientist kita dapat mempelajarinya di DQLab lohh. Caranya sangat mudah, yaitu cukup signup di DQLab.id/signup dan nikmati momen belajar gratis bersama DQLab dengan mengakses module gratis dari R, Python atau SQL!


Penulis : Latifah Uswatun Khasanah

Editor : Annissa Widya Davita


Postingan Terkait

Mulai Karier
sebagai Praktisi
Data Bersama
DQLab

Daftar sekarang dan ambil langkah
pertamamu untuk mengenal
Data Science.

Buat Akun


Atau

Sudah punya akun? Login